3 Kegiatan yang Menggugah Semangat

Memasak sepertinya mulai menjadi aktivitas rutin yang menyenangkan bagi anak-anak. Tapi mereka tidak seantusias dulu, tidak ada binar-binar yang muncul. Bisa jadi binar-binar itu tak muncul karena makanan yam dimasak, itu-itu saja. Kurang inovasi. Jadi catatan penting nih..

Hari minggu ini, Ayahnya ingin membayar janji pada anak-anak untuk main ke taman. Maka pagi tadi, kami ke Taman Prawatasari untuk sekedar belanja kebutuhan pokok dan duduk-duduk sambil ngemil. 

Anak-anak begitu semangat, padahal Kami sering ke Taman Prawatasari. Iya.. Namanya anak-anak, pasti senang jika diajak main di taman.

Setelah asyik di taman, kami pulang, istirahat lalu menyiapkan kegiatan masak memasak lagi. Di sela-sela kegiatan memasak, Nisrin dan Evelyn tampak merencanakan sesuatu. Ternyata benar, mereka sedang merencanakan crafting menggunakan botol-botol bekas. 

Mereka berhasil membuat pengerjaan tahap awal. Dan.. Binar-binar di mata mereka, bisa tampak dengan jelas.

Di saat antusiasme mereka masih tinggi, Ayahnya menambahkan kejutan lainnya. Ayahnya membuka family forum, dan mencetuskan project "Perjalanan 2 1/2 Gulden" di bulan September. 

Di bulan September, Saya ada rencana untuk mengikuti kegiatan IIP Bandung, maka dari itu, harus direncanakan supaya kegiatan ke Bandung jadi lebih bermakna bagi kami sekeluarga.


Nisrin yang sangat gemar membuat perencanaan Event langsung gerak cepat. Ia membawa selembar kertas dan spidol. Ia langsung membuat mind map dan aneka check list. 

Woww.... Dan saya yang sedang tidak siap untuk brainstorming, jadi berasa diderek oleh kereta super cepat. 

Hari ini, ada 3 kegiatan yang bisa membuat anak berbinar-binar. Pertama kegiatan piknik ke taman, kedua Crafting, dan ketiga Merencanakan Event Project.

#KuliahBunSayIIP
#BundaSayang
#Tantangan10Hari
#Level7

Tidak ada komentar:

Posting Komentar