Melatih Kemandirian Hari ke-10

Minggu, 5 Maret 2017 anak-anak agak telat melakukan rutinitas pagi. Alasannya? Bundanya juga santai banget.. :D Tapi mereka mau melakukan rutinitas pagi, sebelum sarapan, dan mau bantu beres-beres rumah dan menyelesaikan laundry job. Karenaaa..... hari minggu, Ayahnya suka mengajak jalan-jalan dan makan di luar. 


Dari pagi sampai berangkat jalan-jalan terbilang sukses. Tapi ada yang Kami lupa. Evelyn jika datang ke tempat baru atau melakukan aktivitas di tempat yang berbeda, harus diberi relaksasi dan mood booster. Mood boosternya apa? Cemilan.

Nah... kemarin, ketika mencoba makan di cafe yang dikelola oleh teman SD Saya, M Garden Cafe, Kami langsung memesan dimsum dan makanan utama, dan menunda pesan Dessert. Alhasil Evelyn rewel. Meski dia tetap makan dan minum, tapi mood nya gak bagus. Dia jadi cemberut... sampai menghabiskan makanannya. Setelah makanan utamanya habis, mood dia mulai bagus, dan ngemil cemilan yang dipesan. Ayahnya mengajaknya main dan berdialog, supaya dia tidak bersikap rewel ketika diajak makan di luar. Kami bertanya, apa harusnya Kami pesan kue dulu? Dan iya menjawab "Iya!!! Aku harusnya makan kue dulu.." dengan sumringah. Kemudian kami memesan choco slice sebagai penutup... Dan... dia langsung ceria. *.*

Yang difoto kirei saja... Evelyn belum mood difoto.
Maksudnya sih supaya makan berat dulu... dessert nya dipesan nanti. Takut jadi gak mau makan berat. Tapi kami lupa, Evelyn suka sekali makan. Jadi tidak apa-apa kalau diberi makanan manis-manis dulu, yang penting dia ceria, setelah itu dia akan tetap makan makanan utama. Dan nyatanya, setelah makan, jalan-jalan... sampai rumah anak-anak minta makan spaghetti. Heuheu.... hebat deh. -.-"

Semoga ini jadi pengingat supaya kami bisa mengkondisikan mood anak-anak jika bepergian. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar