Belajar Kacapi Sunda

Setelah mentok tidak mendapat informasi yang cukup tentang belajar kacapi sunda. Tiba-tiba saya teringat kembali dengan sosok seniman Sunda asal Cianjur. Kebetulan anaknya adalah teman saya ketika SMA. Saya baru ingat (lagi) kalau beliau membina sanggar kesenian sunda, namanya "Perceka". Segera saya cek friend list di facebook. Alhamdulillah ternyata, sudah ada dalam friend list dan terdapat alamat blog perceka itu sendiri.

Tidak sia-sia, ternyata sanggar perceka memang konsisten meyelenggarakan pelatihan kesenian sunda. Salah satunya adalah yang sedang saya cari, yaitu pelatihan kacapi. Tapi lagi-lagi saya bingung, sanggar perceka belum membuka cabangnya di bandung. Baru ada di Cianjur dan Bogor (kalau tidak salah). Hmm...bagaimana ya..solusinya...?

Yang muncul dalam benak saya:

  1. Menghubungi perceka terlebih dahulu, dan meminta solusinya.
  2. Meminta informasi orang/tempat di bandung yang bisa mengajari Nisrin dan saya memainkan kacapi.
  3. Rutin pulang ke Cianjur setiap weekend.
  4. Pindah ke Cianjur. @.@ mungkin opsi yang terakhir ini agak berlebihan ya...
Tapi yang jelas, dari googling beberapa hari terakhir ini, Saya merasa harus membenahi "kurikulum" homeschooling Nisrin.
Sebaiknya mana dulu yang diprioritaskan, dan mana yang bisa di pending. Mengingat adanya keterbatasan waktu, tenaga, biaya (juga), dan hari kelahiran adik Nisrin yang semakin mendekat.
Hm.. yang pasti, saya tetap berniat memasukkan "belajar kacapi sunda" ke dalam kurikulumnya Nisrin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar