Kitchen Diary 1 Dapur Ibu Bersama 2023

Setelah hampir 8 tahun menjadi member Ibu Profesional.. Alhamdulillah setiap tahunnya ada program belajar baru yang bisa diikuti. Tahun ini mendapat kesempatan untuk belajar di Dapur Ibu Bersama. Sebuah Program Inovasi yang bertujuan untuk melahirkan dan membina UMKM Kuliner. 

Di Tahap Pertama Pendampingan, Chef dari Dapur Ibu Bersama, Chef Nanda Young langsung memberikan 7 resep Istimewa. Woaaa... gak nyangka kalau akan diberi begitu banyak resep.

Resep-resep itu wajib dipraktekkan sesuai panduan dari Chef Nanda, didokumentasikan, dan dibuat menjadi Kitchen Diary. Dan.. inilah Kitchen Diary 1 Saya.. 🤩


Recook 1: Es Kopi Susu Boba Candil






Recook 2: Sate Maranggi 





 

Recook 3: Beras Kencur Latte






Recook 4: Mochi Bites


 

Selain 4 Resep di atas, ada 3 Resep Lain: Bakmi Jawa Bakar, Tahu Kentucky dan Baso Crispy. Untuk Bakmi, sempat saya recook, tapi belum sempat sampai dibakar. Jadi tidak tuntas recooknya. Karena pas jadwal belanja, gak dapat daun pisang. Sementara itu anak-anak sudah menanti icip-icip Bakmi. Alhamdulillah enak dan disukai anak-anak.

Untu Tahu Kentucky dan Baso Crispy, memang belum sempat recook, karena belum punya food processor, dan chopper di rumah kurang memadai. Cari tempat penggilingan yang resik juga belum dapet. Rencananya, peserta DIB Kota Salatiga akan Recook bareng 2 resep tersebut di salah satu rumah member IP yang perlengkapan dapurnya memadai. 😁

Tak sabar menanti tahap selanjutnya.. dan mencoba resep-resep seru lainnya..


#kekuatanuntukmenang

#dapuribubersama

#challengewebinarDIB2023

#recookkreasimenuwebinar

#IP4ID2022

#bersinergijadiinspirasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar